Jumat, 31 Januari 2014
JOGJAKARTA (DP) — Mercedes Benz Indonesia meluncurkan produk barunya untuk kendaraan niaga . Mereka meluncurkan chassis bus OH 1626 yang memakai suspensi udara sebagai kelengkapan standar.
Selain chassis baru bus OH 1626, diperkenalkan chassis OH 1830 pula. Peluncuran dilakukan di Jogjakarta pada 11 Mei 2012. Dua chassis baru ini membuat Mercedes-Benz Indonesia akan semakin memperluas jajaran produk kendaraan bus ramah lingkungan berstandar Euro 3.
Mercedes-Benz klaim konsumsi bahan bakar lebih efisien, ramah lingkungan, tenaga besar dan semakin nyaman dengan hadirnya suspensi udara (Air Suspension) pada tipe OH 1626 dan OH 1830.
Chassis terbaru ini juga memiliki kelebihan berupa space frame. Ini memungkinkan bus dibangun dengan kapasitas bagasi bawah yang jauh lebih besar daripada pendahulunya tanpa terhalang oleh chassis.
“Chassis OH 1626 bisa dipanjangkan sehingga memiliki kelebihan bagasi lebih besar. Selain itu ada air suspension dari pabrik yang telah diuji dan menambah kenyamanan,” kata Diyanto Prayudiman, Bus Sales Manager Mercedes-Benz Indonesia, di Sheraton Hotel, Yogyakarta.
Chassis Bus OH 1626 bermesin 6-silinder segaris, berstandar Euro 3, memiliki torsi 950 Nm sejak 1200 – 1600 rpm dengan tenaga 260 hp pada 2200 rpm. OH 1626 dipasarkan dengan harga Rp 749.000.000 (off-the-road).
Sedangkan chassis bus OH 1830 bermesin 6-silinder segaris, yang berstandar Euro 3, dengan torsi sebesar 1200 Nm sejak 1400 rpm dengan tenaga 300 hp pada 2200 rpm. OH 1830 dipasarkan dengan harga Rp 919.000.000 (off-the-road).
Kini, Mercedes Benz Indonesia telah memiliki empat pilihan produk di segmen rear engine luxury bus: OH 1521, OH 1526, OH 1626 dan OH 1830. Mercedes Benz Indonesia pun menargetkan minimal 50 persen pasar luxury bus .
“Tahun ini OH 1626 produksi sekitar 400 unit dan sudah ada pelanggan-pelanggan di belakangnya tersebar di seluruh Indonesia tapi sebagaian besar pembelinya di Pulau Jawa sekitar 80 persen,” kata Diyanto.
Namun untuk chassis OH 1830, Diyanto mengatakan bahwa belum secara resmi diluncurkan.”Sejauh ini diproduksi 50 unit namun telah dimiliki beberapa perusahaan bus,” tukasnya. (dp/REK)
sumber : http://www.dapurpacu.com/mercedes-benz-indonesia-luncurkan-chassis-bus-barunya/
Rabu, 29 Januari 2014
Kisah Grup PO LURAGUNG Kuningan Jawa Barat
PO LURAGUNG JAYA adalah sebuah perusahaan otobis terbesar di kabupaten kuningan jawa barat
po tersebut mempunyai armada yg banyak dengan mempunyai 4 klass yaitu :1. bisnis ac
2. patas ac
3 .patas
4. ekonomi
3 .patas
4. ekonomi
fasilitas dari klass tersebut adalah :
1. Bisnis ac fasilitasnya ac,lcd tv/tv,dvd,seat ( 2-3 ),full music
2. Patas ac fasilitasnya ac,lcd tv,dvd,seat ( 2-2 ),smoking area,full music
3. Patas fasilitasnya lcd tv/tv,dvd,seat ( 2-2 ),full music
4. Ekonomi fasilitasnya lcd tv/tv,dvd,seat ( 2-3 ),full music
po tersebut melayani trayek :
1. Jakarta - Kuningan pp
2. Bogor - Kuningan pp
3. Tanggerang - Kuningan pp
4. Bekasi - Kuningan pp
5. Merak - Kuningan pp
2. Bogor - Kuningan pp
3. Tanggerang - Kuningan pp
4. Bekasi - Kuningan pp
5. Merak - Kuningan pp
trayek tersebut mempuyai via atau lewat sebuah daerah yaitu via :
1. Sindang Laut
2. Cirebon
3. Cilimus
tarif po tersebut berkisar dari Rp. 35.000 - Rp. 65.000 tergantung klassnya masing - masing .
2. Cirebon
3. Cilimus
tarif po tersebut berkisar dari Rp. 35.000 - Rp. 65.000 tergantung klassnya masing - masing .
po tersebut mempunyai grup yaitu :
1. Luragung Jaya
ARMADA BISNIS AC
SEAT (2-3)
LCD TV
ARMADA EKONOMI
SEAT ( 2-3 )
LCD TV
FULL MUSIK
2. Putra luragung
ARMADA BISNIS AC
SEAT ( 2-3)
LCD TV
ARMADA EKONOMI
SEAT ( 2-3 )
LCD TV
FULL MUSIK
3. Putri Luragung
ARMADA BISNIS AC
SEAT ( 2 - 3)
LCD TV
ARMADA EKONOMI
SEAT ( 2-3 )
LCD TV
FULL MUSIK
4. Luragung Termuda
ARMADA PATAS AC
SEAT ( 2-2 )
DOUBLE LCD TV DEPAN & TENGAH
SMOKING AREA
ARMADA PATAS AC MEDIUM BUS
SEAT ( 2-2)
ARMADA PATAS
SEAT (2-2)
LCD TV
ARMADA EKONOMI
SEAT ( 2-3 )
LCD TV
FULL MUSIK
5. Putra Luragung Pariwisata
Putra Luragung Pariwisata
SEAT ( 2-2 )
SEAT ( 2-3 )
LCD TV
Putra Luragung Pariwisata Medium Bus
SEAT ( 2-2 )
itulah grup po luragung jaya semoga bermanfaat bagi anda
jika ada kesalahan dan kekurangan harap dimaklumi
karena manusia tidak lepas dari kesalahan
kami minta keritik dan saran anda tentang ini
trimakasih banyak.
jika ada kesalahan dan kekurangan harap dimaklumi
karena manusia tidak lepas dari kesalahan
kami minta keritik dan saran anda tentang ini
trimakasih banyak.
Bus Termewah di Indonesia, Rp 8 Juta Per Hari
Faela Shafa - detikTravel - Kamis, 11/04/2013 10:45 WIB
Bagian dalam Omah Mlaku (bismania.com)
Jakarta - Siapa bilang wisata dengan bus tidak bisa nyaman. Jika ingin tetap merasakan kenyamanan ala kabin pesawat kelas satu namun ingin traveling dengan bus, coba saja naik bus Omah Mlaku. Inilah bus paling mewah di Indonesia.
Eksklusif, terbaik dan paling nyaman. Setidaknya tiga kata itu bisa mewakili bus Omah Mlaku yang hanya memiliki 2 armada. Dengan persiapan yang serius dan bus yang terbaik di kelasnya, hadirlah bus termewah di Indonesia.
"Bisa dibilang yang termewah, tapi intinya kami mencoba memberikan yang terbaik," tutur Head Marketing Omah Mlaku, Andy Darmawan saat berbincang dengan detikTravel, Rabu (10/4/2013).
Awalnya, bus ini dibuat untuk keperluan sendiri terutama saat ingin traveling atau berkunjung ke kantor-kantor cabang. Karena Omah Mlaku masih satu perusahaan dengan Nusantara. Namun lama-lama, ada pelanggan yang ingin merasakan naik bus seperti itu juga.
"Kami tak mau asal-asalan dalam membuat bus ini. Kami memberikan servis yang terbaik, pokoknya kenyamanan nomor satu. Penumpang akan benar-benar merasa dimanjakan," lanjut Andy.
Bus pertama menggunakan mesin Volvo B12M. Ini adalah mesin tengah yang pertama di Indonesia pada waktu itu, kata Andy, tepatnya pada tahun 2008. Kelebihan mesin tengah ini adalah lebih stabil. Plus, kapasitas mesinnya dua kali lebih besar dari bus biasa. Ditambah dengan remnya yang menggunakan suspensi udara, sehingga lebih lembut dan minim getaran.
"Mesin kami 12.000 cc, mesin bus biasa hanya 6.000 cc," ujar Andy.Next
Eksklusif, terbaik dan paling nyaman. Setidaknya tiga kata itu bisa mewakili bus Omah Mlaku yang hanya memiliki 2 armada. Dengan persiapan yang serius dan bus yang terbaik di kelasnya, hadirlah bus termewah di Indonesia.
"Bisa dibilang yang termewah, tapi intinya kami mencoba memberikan yang terbaik," tutur Head Marketing Omah Mlaku, Andy Darmawan saat berbincang dengan detikTravel, Rabu (10/4/2013).
Awalnya, bus ini dibuat untuk keperluan sendiri terutama saat ingin traveling atau berkunjung ke kantor-kantor cabang. Karena Omah Mlaku masih satu perusahaan dengan Nusantara. Namun lama-lama, ada pelanggan yang ingin merasakan naik bus seperti itu juga.
"Kami tak mau asal-asalan dalam membuat bus ini. Kami memberikan servis yang terbaik, pokoknya kenyamanan nomor satu. Penumpang akan benar-benar merasa dimanjakan," lanjut Andy.
Bus pertama menggunakan mesin Volvo B12M. Ini adalah mesin tengah yang pertama di Indonesia pada waktu itu, kata Andy, tepatnya pada tahun 2008. Kelebihan mesin tengah ini adalah lebih stabil. Plus, kapasitas mesinnya dua kali lebih besar dari bus biasa. Ditambah dengan remnya yang menggunakan suspensi udara, sehingga lebih lembut dan minim getaran.
"Mesin kami 12.000 cc, mesin bus biasa hanya 6.000 cc," ujar Andy.Next
Inilah bus paling mewah di Indonesia (omahmlaku.com)
Sumber : http://travel.detik.com/read/2013/04/11/104502/2217330/1382/bus-termewah-di-indonesia-rp-8-juta-per-hari
Langganan:
Postingan (Atom)